Real Madrid-Stuttgart Carlo Ancelotti Puji Keberanian Endrick

by -2187 Views
Real Madrid-Stuttgart Carlo Ancelotti Puji Keberanian Endrick
Real Madrid-Stuttgart: Carlo Ancelotti Puji Keberanian Endrick
Endrick(Instagram @endrick)
Real Madrid mengawali usaha mempertahankan gelar Liga Champions dengan langkah positif mengalahkan Stuttgart 3-1 di Santiago Bernabeu, Rabu (18/9) dini hari. Endrick menorehkan rekor sebagai pencetak gol termuda Real Madrid di Liga Champions.

Kylian Mbappe membuka skor untuk tuan rumah di babak kedua namun dibalas Stuttgart melalui gol Deniz Undav. Antonio Rudiger kemudian mengembalikan keunggulan Madrid sebelum akhirnya pertandingan ditutup dengan gol Endrick.

Pada usia 18 tahun dan 58 hari, pemain Brasil itu memecahkan rekor yang dibuat oleh legenda klub Raul Gonzalez pada 1995. Raul ketika mencetak gol melawan Ferencvaros pada usia 18 tahun dan 113 hari.

Gol Endrick tercipta melalui tendangan dari jarak hampir 23 meter yang kemudian menuai pujian. Sang pelatih Carlo Ancelotti juga memujinya karena keberaniannya untuk menembak dari posisi tersebut ketimbang mengoper ke rekan setim di dekatnya.

Baca juga : Carlo Ancelotti Pastikan Real Madrid Bersabar dengan Endrick

“Dia punya nyali karena itu adalah serangan balik dan dia memiliki keberanian untuk menembak.” kata Ancelotti kepada Diario AS.

Endrick bergabung dengan Madrid musim panas ini dari Palmeiras. Sebelumnya, dia juga menjadi pemain termuda yang mencetak gol pada debutnya di La Liga untuk Madrid melawan Real Valladolid.

Setelah menggantikan Jude Bellingham pada menit ke-80 di Stadion Bernabeu, Endrick memastikan kemenangan dengan tendangan terakhir di pertandingan tersebut.

Baca juga : Real Madrid Tidak Akan Belanja Pemain Lagi

Menjamu Stuttgart, Madrid sempat kesulitan menembus gawang sehingga babak pertama berakhir tanpa gol. Mbappe memecah kebuntuan membuka skor ketika laga berjalan 20 detik di babak kedua.

Mantan penyerang Brighton Deniz Undav membuat suasana menjadi tegang di Bernabeu dengan golnya untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-68.

Pada menit ke-83, sundulan Antonio Rudiger memanfaatkan umpan sepak pojok membuat Madrid kembali memimpin. Endrick masuk sebagai pemain pengganti kemudian menambah keunggulan El Real pada menit ke-90+5.(M-3)

Source link