The Changcuters Rilis Karunia Semesta, Kejutan 20 Tahun

by -148 Views
The Changcuters Rilis Karunia Semesta, Kejutan 20 Tahun
The Changcuters Rilis Karunia Semesta, Kejutan 20 Tahun
The Changcuters(MI/Benny Bastiandy)

DI ulang tahun ke-20, The Changcuters memberi hadiah kejutan dengan merilis single bertajuk Karunia Semesta. Dirilis melalui Wowma Records, single tersebut sudah bisa didengarkan sejak 10 Oktober. Pada Karunia Semesta, The Changcuters ingin menunjukkan sisi yang lebih lembut dan penuh kasih sayang.

“Kami mau ada 10 lagu untuk album baru. Sudah ada sembilan lagu, lagu yang ke-10 belum ada. Nah, kebenaran gue ada satu lagu yang nganggur tapi belum ada liriknya. Gua presentasikan ke anak-anak, dan mereka bilang, ‘Lu yang nyanyi ya,’” kata gitaris The Changcuters Qibil tentang Karunia Semesta dalam siaran pers yang diterima Media Indonesia, Kamis (10/10).

Qibil, yang menciptakan lagu Karunia Semesta sekaligus mengisi vokal, mengatakan lirik yang ditulisnya mengalir begitu saja ketika ia akan membuat lagu. Ia pun menjelaskan, semangat lagu ini adalah sebagai ungkapan rasa sayang kepada sesuatu yang dinantikan.

Baca juga : Kemenag Paparkan Kinerja Satu Dekade, Faster, Better, dan Stronger

“Kami merasakan banget lagunya. Maklumlah, pegawai band. Jadi jarang pulang. Kami ada rasa kangen, rindu kepada anak, istri, orangtua. Sejauh mana pun kami bekerja dan keluar kota, pasti pulang,” kata gitaris The Changcuters Alda.

“The Changcuters sudah jalan 20 tahun dan enam album, jadi sebenarnya agak mentok juga untuk mencari tema lagu apa lagi, makanya kami menyesuaikan dengan umur. Jadi pas banget ketika Qibil mengambil peran sebagai vokalis, karena dapat nuansa yang berbeda dan tantangan yang baru. Itu yang bikin seru,” lanjut Alda.

Menurut drummer The Changcuters, Erick, Karunia Semesta berbeda dari diskografi band mereka selama ini. Menurutnya, pendengar pun akan bisa melihat sisi lain The Changcuters.

Baca juga : Tria Changcuters Muncul di Panggung Synchronize Fest 2024

“Tetap ada benang merahnya, cuma dengan balutan yang jarang dibawakan The Changcuters,” ucap Erick.

Suasana baru yang ditawarkan melalui Karunia Semesta juga menjadi alasan kenapa lagu tersebut dijadikan single untuk menandakan dua dekade eksistensi The Changcuters.

“Pada 20 tahun ini orang tahu The Changcuters itu band rock. Nah, ini menjadi momen di mana ada rasa kasih sayang lebih yang ingin kami berikan, dan Karunia Semesta adalah lagu yang pas,” kata Dipa sang basis.

“Ini juga merupakan karunia bagi The Changcuters yang dulu tidak pernah terpikirkan bisa sampai 20 tahun dengan keadaan personelnya masih lengkap dan sama,” lanjut Dipa.(M-3)

Source link