Anies-Imin Dengan Ketat Menyokong Prabowo-Gibran

by -351 Views
Anies-Imin Dengan Ketat Menyokong Prabowo-Gibran

BANDA ACEH – Temuan survei Center for Political Communication Studies (CPCS) menunjukkan elektabilitas pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka bertahan di atas 50 persen.

Sementara pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) naik peringkat dua setelah menyalip pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

“Elektabilitas pasangan nomor urut 2 naik dari 50,3 persen (November) dan kini mencapai 51,7 persen, elektabilitas Anies-Cak Imin mencapai 21,8 persen, terpaut tipis dari Ganjar-Mahfud sebesar 21,3 persen,” kata peneliti senior CPCS Hatta Binhudi dalam rilisnya di Jakarta pada Sabtu.

Anies-Cak Imin disebut mengalami tren peningkatan elektabilitas dari 15,8 persen pada Oktober, sedangkan Ganjar-Mahfud melorot tajam dari sebelumnya menyentuh 30,6 persen.

“Anies-Cak Imin yang saat ini menempati posisi runner-up,” ungkap Hatta Binhudi.

Fenomena merosotnya elektabilitas pasangan Ganjar-Mahfud pun tampaknya ditangkap oleh para elite PDIP.

“Kubu Ganjar dan PDIP mulai mengurangi intensitas serangan terhadap Presiden Jokowi dan memfokuskan pada Prabowo-Gibran,” jelas Hatta.